Samsung rilis Value Pack update buat Gear S2


Untuk melanjutkan proses memperbaiki dan meningkatkan pengalaman pengguna buat pengguna smartwatch Gear S2, Samsung mulai merilis update ketiga mulai 15 Juli kemarin. Update ini berfokus pada perbaikan baik untuk kemudahan penggunaan dan kecepatan akses.


Pertama, pengguna kini dapat men-download watchface dan aplikasi yang direkomendasikan langsung dari Gear S2. Proses download secara langsung atau direct download akan meningkatkan kecepatan dan lebih mudah digunakan ketika pengguna mencari dan menambahkan konten ke Gear S2 mereka, membuat pengalaman pengguna secara signifikan menjadi lebih nyaman.


Penambahan utama lainnya adalah terus tumbuhnya berbagai pilihan untuk watchface buat Gear S2, yang merupakan salah satu bagian yang paling terlihat dan mendefinisikan berbagai bagian dari smartwatch apapun. Sekarang pengguna dapat menggunakan aplikasi My Photo untuk mengatur foto mereka sendiri sebagai watchface, untuk menyesuaikan tampilan Gear S2 yang unik buat keseharian mereka. Selain itu, pengguna dapat memilih tampilan jam bawaan dari salah satu dari beberapa cincin yang berwarna-warni, untuk satu set tampilan baru yang sederhana namun memanjakan mata.


Dengan update terbaru, S Health dapat berbuat lebih banyak untuk membantu pengguna melacak kondisi mereka, termasuk pelacakan data tidur secara otomatis ketika mereka memakai Gear S2 ketika tidur. Pengguna juga dapat mengirim hasil latihan mereka secara langsung ke Facebook dari Gear S2, membuat berbagi informasi latihan mereka menjadi mudah.


Fungsi Kontak, sekarang juga menjadi lebih nyaman, karena dapat diakses baik sebagai aplikasi dan sebagai widget. Pengguna dapat dengan mudah membuat panggilan atau mengirim pesan di Gear S2.

Untuk software pengenalan suara, S Voice, timer yang berguna telah ditambahkan. Pengguna dapat start, pause, resume dan menghentikan timer, semua hanya menggunakan S Voice. Selain itu, ketika pengguna meminta untuk memeriksa pesan sementara tidak ada pesan yang belum dibaca, S Voice secara otomatis akan bertanya apakah pengguna ingin membuka aplikasi pesan. Dan fungsi streaming kata akan menunjukkan apa yang pengguna katakan dan mengupdatenya saat dia sedang berbicara.


Selain itu, berbagai macam aplikasi yang berguna buat Gear S2 juga telah ditingkatkan, untuk memberikan informasi secara lebih cepat dan lebih jelas. Aplikasi Schedule sekarang menambahkan titik hijau di bawah tanggal buat acara yang telah dijadwalkan, untuk membuat proses identifikasi janji menjadi lebih mudah. Aplikasi Weather sekarang termasuk UV Index, untuk membantu pengguna menjaga diri dari sinar matahari yang paling intens. Dan World Clock memiliki beberapa update, seperti saat matahari terbit dan terbenam, waktu perbedaan antara lokasi lain dengan waktu setempat, dan tampilan yang berbeda untuk siang dan malam di list view.


Akhirnya, Samsung telah membuat lebih mudah untuk mendapatkan dukungan bila diperlukan. Sekarang ada fungsi 'Contact Us' secara langsung dalam aplikasi 'Samsung Gear', sehingga pengguna dapat berhubungan dengan pusat pelayanan pelanggan dan mendapatkan bantuan yang mereka butuhkan secara langsung dan mudah.

Pengguna dapat men-download update terbaru melalui aplikasi Samsung Gear saat Gear S2 dan smartphone disinkronkan.


Via Samsung

Comments